Pancing Perhatian Pengunjung, Booth IMI di IIMS 2023 Hadirkan Studio Podcast, Undang Influencer Ngetop?

Pancing Perhatian Pengunjung, Booth IMI di IIMS 2023 Hadirkan Studio Podcast, Undang Influencer Ngetop?

“Ini merupakan acara utama IMI Mobility di pameran IIMS, dengan melibatkan bidang Lingkungan Hidup, Sosial, Safety, Touring & Komunitas, Wisata, Modifikasi dan Kendaraan Listrik di IMI Mobility, intinya kami mulai untuk mensosialisasikan program-program IMI diluar Olahraga bermotor yang berada di IMI Mobility” ujar Rifat Sungkar, Ketua IMI Mobility.

Selain kalangan industri, IMI juga menaruh perhatian kepada komunitas otomotif, baik komunitas roda dua maupun roda empat. Sebab IMI berpandangan bahwa komunitas otomotif memiliki peran besar dalam meningkatkan perhatian masyarakat baik dari sisi olahraga maupun keselamatan berkendara.

Kedekatan IMI dengan komunitas ditunjukkan pula pada hari Sabtu 25 Februari, sehari sebelum IIMS 2023 ditutup, dengan mengadakan parade bersama 25 komunitas mobil dan motor.

BACA JUGA:Bikin Penasaran, 4 Motor Listrik ini Sukses Bikin Pengunjung Betah di Booth Yamaha di IIMS 2023

Acara yang dimaksudkan untuk mendekatkan hubungan antar komunitas juga menjadi ajang bagi IMI untuk melakukan kampanye keselamatan di jalan.

“IMI tidak hanya memperhatikan dunia motorsport atau otomotif, IMI juga mengemban tugas untuk meningkatkan keselamatan berkendara di tengah masyarakat.

Peran komunitas sangatlah besar dalam hal ini. Oleh karena itu kami akan selalu mendukung kegiatan komunitas otomotif, terutama dalam meningkatkan keselamatan berkendara,” pungkas Bamsoet.   

 

Temukan konten otomotifxtra.com menarik lainnya di Google News

Sumber: berbagai sumber