Ada Teknologi Mesin Terbaru pada Mobil, Sudah Tahu Belum?

Ada Teknologi Mesin Terbaru pada Mobil, Sudah Tahu Belum?

JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM - Perkembangan teknologi adalah satu hal yang tidak dihindari saat ini.

Setiap lini dan aspek kehidupan manusia akan terus mengalami perubahan yang pesat seiring perkembangan teknologi yang ada.

Oleh karena itu, pembelajaran dan pemahaman akan teknologi yang terus berubah perlu digaungkan terus menerus.

BACA JUGA:Motor Terobos Banjir? Perhatikan Dampak Fatalnya!

Masyarakat juga dituntut agar mampu beradaptasi dengan cepat terhadap perkembangan yang ada dalam setiap bidang atau aktivitas manusia saat ini.

Salah satu contohnya adalah perubahan yang terjadi pada mobil di era modern ini. Dahulu, mobil hanya berfokus pada fungsinya sebagai alat transportasi untuk mengangkut manusia atau barang. Namun, sekarang mobil telah mengalami banyak perubahan berkat teknologi yang ada. Saat ini, mobil memiliki banyak fitur dan mesin yang canggih guna membantu manusia selama dalam perjalanan.

Apa saja teknologi yang ada pada mobil saat ini? Mari kita simak bersama.

Pre-collision

Mungkin istilah ini masih terdengar asing bagi sebagian orang, tetapi fitur ini merupakan bukti kecanggihan teknologi pada mobil yang dapat membantu manusia. Nama fitur ini adalah pre-collision.

Teknologi mesin atau fitur pada mobil terbaru ini memiliki fungsi untuk mencegah terjadinya tabrakan. Jika tabrakan tidak dapat dihindari, fitur ini akan mengaktifkan sebuah sistem yang dapat membuat penumpang lebih terlindungi dalam beberapa detik sebelum terjadinya tabrakan.

Teknologi ini sudah diterapkan pada beberapa mobil buatan Jerman dan juga dikenal dengan nama Pre-Safe. Fitur atau teknologi ini bekerja dengan mendeteksi sebuah tabrakan yang sudah tidak dapat dihindarkan berdasarkan kalkulasi kecepatan, sudut kemudi, dan sensor-sensor di sekeliling mobil. 

BACA JUGA:Tips Modifikasi Mobil agar Lebih Nyaman

Connected Cars

Connected cars merupakan teknologi mesin terbaru pada mobil yang memungkinkan mobil dapat berkomunikasi dua arah dengan sistem teknologi yang ada di luar kendaraan. Fitur ini memerlukan dukungan koneksi internet dalam proses kerjanya. Fitur ini sudah diterapkan di berbagai negara dan memiliki manfaat bagi kehidupan masyarakat. Contohnya, di Amerika, fitur ini digunakan sebagai sistem keselamatan dan keamanan yang disematkan dalam mobil. Melalui fitur ini, teknologi sistem yang ada pada connected cars dapat digunakan pada ponsel untuk menelpon nomor 911 saat terjadi kecelakaan. Saat ini, fitur terbaru ini sudah dikembangkan lebih canggih lagi, seperti mampu mendeteksi lokasi tujuan dengan Global Positioning System (GPS).

Temukan konten otomotifxtra.com menarik lainnya di Google News

Sumber: