Lewat Pertarungan Sengit, Dua Pembalap TGRI Raih Podium di Kejurnas ITCR 2022

Senin 05-09-2022,19:24 WIB
Reporter : Denny Firmansyah
Editor : Denny Firmansyah

"Saya senang dapat kembali naik podium kedua di seri ke-4 kali ini. Hal ini tentu tidak lepas dari continuous improvement yang kami lakukan bersama seluruh anggota tim," tuturnya.

Selain untuk mencatatkan prestasi balap terbaik, partisipasi TGRI di berbagai ajang motorsport nasional merupakan bagian dari aktualisasi dari komitmen Gazoo Racing di Indonesia.

BACA JUGA:Belum Resmi Dipasarkan, Chery Tiggo Series Catatkan 844 SPK Selama GIIAS 2022

BACA JUGA:Road to OLX Autos IMX 2022 Bali Usai Digelar, Sandiaga: Ini Jadi Ajang Mendunia

Tidak itu saja, data dan pengalaman penting yang didapatkan dari sirkuit balap juga menjadi modal penting untuk mengembangkan model-model baru ke depannya.

Marketing Director TAM, Fumitaka Kawashima mengatakan, prestasi ini merupakan bukti keandalan performa Yaris GR Sport dan Agya GR Sport di arena balap touring.

"Harapannya, kedua hatchback ini dapat mempermudah langkah pembalap TGRI dalam meraih kemenangan hingga meraih gelar juara nasional di akhir musim," tandasnya.

Kategori :

Terpopuler