Kelebihan dan Kekurangan Supermoto Kawasaki D-Tracker X 250

Kelebihan dan Kekurangan Supermoto Kawasaki D-Tracker X 250

Kelebihan dan Kekurangan Supermoto Kawasaki D-Tracker X 250-https://www.kawasaki-motor.co.id/-https://www.kawasaki-motor.co.id/

JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM - Jika sebelumnya kita sudah membahas Supermoto Kawasaki D-Tracker 150, nah dalam artikel ini kita akan membahas kaka dari Supermoto 150 cc tersebut yaitu Kawasaki D-Tracker 250 yang memiliki desain yang lebih gagah dan kapasitas mesin yang sangat besar yaitu 250 cc.

Untuk desainnya sendiri Kawasaki D-Tracker 250 memiliki desain yang hampir sama dengan Kawasaki D-Tracker 150 versi sebelumnya, karena headlamp Kawasaki D-Tracker 250 sama persis dengan Kawasaki D-Tracker 150 versi dulu. Namun Kawasaki D-Tracker 250 memiliki tampilan yang lebih gagah dan sporty.

Pada bagian mesinnya Kawasaki D-Tracker sudah dilengkapi dengan kualitas mesin yang sangat tangguh dan bertenaga besar yaitu mesin 1 silinder DOHC 4 katup, 4-tak Single Pendingin cairan yang memiliki kapasitas mesin 250 cc.

BACA JUGA:Cara Mudah Mengganti Lampu LED Pada Motor

Nah sekarang mari kita ulas Kelebihan dan Kekurangan Supermoto Kawasaki D-Tracker 250 pada pembahasan di bawah ini.

Desain Kawasaki D-Tracker X 250

Pada bagian desain Kawasaki D-Tracker 250 memiliki desain yang hampir sama dengan Kawasaki D-Tracker 150 versi sebelumnya, karena headlamp depan motor ini sangat mirip dengan Kawasaki D-Tracker 150 versi sebelumnya.

Kawasaki D-Tracker sendiri memiliki body yang lebih padat dan sporty jika dibandingkan dengan D-Tracker 150.

Beralih pada bagian depan Kawasaki D-Tracker memiliki tampilan yang gagah dengan suspensi depan tinggi di tambah desain headlmap yang terlihat dinamis.

BACA JUGA:Tips dan Trik Merawat Spakbor Motor Tetap Bersih Meski Musim Hujan

Untuk posisi mengemudinya sendiri Kawasaki D-Tracker 250 memiliki posisi mengemudi yang nyaman dan handling motor yang lincah.

Pada bagian speedometernya Kawasaki D-Tracker sudah dilengkapi dengan speedometer full digital.

Beralih pada bagian samping Kawasaki D-Tracker memiliki tampilan samping yang terlihat gagah karena memiliki mesin 1 silinder yang terlihat pada.

Untuk joknya sendiri Kawasaki D-Tracker memiliki jok yang cukup nyaman dan jok bagian belakang yang lebih lega jika dibandkingan dengan D-Tracker 150 menurut kami.

Temukan konten otomotifxtra.com menarik lainnya di Google News

Sumber: